Ada banyak hal yang bisa kamu nikmati di sini, paling tidak kamu bisa merasakan sensasi makan dengan memandang langsung ke arah pantai. Ada juga yang bilang jika kawasan resort tersebut mirip dengan Bali. Memang sih ada beberapa keunikan di resort tersebut. Biar nggak makin penasaran, kamu bisa intip langsung penampakannya melalui beberapa foto berikut ini. Simak juga ulasannya agar kamu makin mantap memasukkan Queen of The South ke dalam daftar penginapan Jogja pilihan.
Parangtritis adalah pantai yang menjadi kebanggaan masyarakat Jogja. Kini, kamu tidak hanya bisa bermain-main di pantainya saja, tapi juga bermalam di sana. Tapi bukan mengandalkan tenda atau perlengkapan semacamnya, melainkan menginap di resort mewah dengan fasilitas yang mumpuni. Apalagi kalau bukan Queen of The South. Sebenarnya, resort tersebut telah lama berdiri, namun tidak banyak orang yang tahu. Padahal, keberadaan tempat itu seperti sebuah permata yang membuat Parangtritis jadi makin cantik dan keren.
Hampir di semua sudut penginapan menyuguhkan pemandangan keren. Kamu yang ke sini hanya untuk mampir saja bisa dipastikan akan puas dan betah berlama-lama. Tidak hanya bangunan kamar yang mentereng. Ada taman-taman yang luas dengan berbagai tanaman lengkap dengan pepohonan rindang. Semua itu akan menambah kenyamananmu selama liburan.